seorang perempuan membantu anaknya yang sedang duduk di depan meja dengan sebuah laptop di rumah mengerjakan PR secara online

Cara mengatur kontrol orang tua di PC atau Mac Anda

Mengasuh anak di era digital jauh lebih sulit daripada sebelumnya. Kini, orang tua perlu melindungi anak-anak dari bahaya di dunia nyata dan juga dunia online. Meskipun banyak manfaat yang dapat diperoleh dari internet, jumlah konten yang tak terbatas dan kemudahan akses membuat anak-anak rawan terekspos konten yang tidak pantas, perundungan siber, dan situs web berbahaya.

Bagi orang tua, melindungi anak-anak dari bahaya internet tampak seperti tugas yang berat dan menakutkan, dan menyeimbangkan kebebasan serta batasan-batasan digital menjadi sulit. Untungnya, sebagian besar PC dan Mac kini telah dilengkapi dengan pengaturan kontrol orang tua untuk membantu mengamankan anak-anak saat menggunakan internet dan memungkinkan orang tua untuk menentukan batasan-batasannya.

Menambahkan kontrol orang tua ke PC atau Mac dapat membantu mengurangi risiko anak-anak mengakses situs web tertentu dan memungkinkan Anda mengawasi aktivitas internet mereka. Kontrol orang tua juga memungkinkan Anda membatasi waktu anak-anak menggunakan komputer setiap harinya. Pengaturan lainnya seperti penggunaan aplikasi dan pembatasan penggunaan uang juga dapat ditambahkan. Menerapkan kontrol orang tua tersebut dapat memberikan ketenangan kepada orang tua karena anak-anak hanya dapat melihat konten yang sesuai dengan umur dan memastikan mereka aman saat menggunakan internet.

Mengatur kontrol orang tua pada komputer tidak harus rumit, ikuti panduan langkah demi langkah di bawah ini.

Di PC Windows 10

  1. Masuk ke akun Microsoft Anda terlebih dahulu sebelum melanjutkan.
  2. Siapkan akun anak. Untuk melakukannya, buka pengaturan Windows lalu pilih Keluarga.
  3. Klik Tambahkan anggota keluarga.
  4. Lanjutkan membuat akun Microsoft untuk anak Anda. Masukkan alamat email anak Anda atau ikuti petunjuk untuk membuat email baru.
  5. Setelah akun anak disiapkan, anak Anda akan menerima email yang meminta mereka untuk menerima undangan Anda.
  6. Klik pada Kelola Pengaturan Keluarga Online untuk menyetel kontrol orang tua.
  7. Semua pengaturan kontrol orang tua dinonaktifkan secara default. Aktifkan fitur tersebut secara manual dan sesuaikan pengaturan Anda Anda dapat terus mengawasi aktivitas online, waktu layar, batasan aplikasi dan permainan, pembatasan konten dan pengeluaran.

Di Mac (Mojave dan versi yang lebih lama)

  1. Klik ikon Apple lalu pilih preferensi sistem.
  2. Klik ikon Kontrol Orang Tua.
  3. Klik simbol kunci lalu masukkan kata sandi Anda.
  4. Pilih akun yang ingin Anda filter dengan kontrol orang tua.
  5. Klik Aktifkan Kontrol Orang Tua. Dari sini Anda dapat mengelola aplikasi, web, toko, waktu, dan privasi.

Di Mac (Big Sur dan versi yang lebih baru)

  1. Atur kontrol orang tua dengan membuka Preferensi Sistem lalu pilih Waktu Layar di akun Anda melalui Berbagi Keluarga atau di akun anak Anda.
  2. Pilih akun anak yang ingin Anda kontrol jika menggunakan Berbagi Keluarga.
  3. Klik Opsi di panel sebelah kiri. Lalu klik Aktifkan di pojok kanan atas.
  4. Anda dapat menyesuaikan pengaturan kontrol keluarga Anda, seperti menjadwalkan waktu tidak aktif, pembatasan aplikasi dan konten/privasi.

Pada waktu tertentu, anak-anak akan mencapai umur yang mengharuskan mereka menggunakan internet untuk keperluan sekolah dan terhubung dengan teman. Daripada membatasi akses mereka, sangat penting untuk memahamkan bahaya internet dan menjelaskan mengapa kontrol orang tua terkadang diperlukan. Pada akhirnya, kontrol orang tua dapat memfilter berbagai konten, memastikan bahwa anak Anda tidak terekspos konten yang tidak pantas dan akan selalu terlindungi saat menggunakan komputer.

#KingstonIsWithYou

Minta Bantuan Pakar