Server di pusat data

Permintaan di Pusat Data Selama Pandemi Virus Corona

#KingstonCognate memperkenalkan Prof. Sally Eaves

Foto Prof. Sally Eaves

Prof. Sally Eaves adalah Ketua Cyber Trust dan Penasihat Kebijakan Senior di Global Foundation of Cyber Studies and Research. Dijuluki sebagai "‘pembawa obor untuk teknologi etis,” beliau adalah penerima perdana Penghargaan Frontier Technology and Social Impact, yang diberikan di PBB. Dengan latar belakang sebagai Direktur Teknologi, dan sekarang sebagai Profesor di Advanced Technologies serta Penasihat Strategis Global di Emergent Technologies, Sally adalah Penulis Internasional pemenang penghargaan, pembawa acara, Pembicara Utama, dan Pemuka Pemikiran tentang Transformasi Digital (AI, 5G, Cloud, Blockchain, Keamanan Siber, Tata Kelola, IoT, Sains Data) dan juga tentang Kebudayaan, Keterampilan, DEI (Keragaman, Keseteraan, Inklusi), Keberlanjutan, serta Dampak Sosial.

Sally memberi edukasi dan bimbingan secara aktif untuk mendukung generasi baru berbakat di bidang teknologi dan telah mendirikan Aspirational Futures untuk meningkatkan inklusi, keragaman, dan kesetaraan di bidang pendidikan dan teknologi, dengan buku terbarunya dalam seri ‘”Tech For Good” yang akan dirilis segera. Sally secara konsisten diakui pengaruh globalnya di bidang teknologi oleh lembaga terkemuka seperti Onalytica. Beliau tampil dalam daftar 10 tokoh teratas tingkat dunia untuk berbagai disiplin ilmu, mulai dari AI hingga 5G, hingga Keberlanjutan dan lainnya.

Saat ini, data memiliki kegunaan penting selama "tetap di rumah"

SSD yang sedang dipasangkan ke server

Selama masa pandemi ini, cara bekerja, belajar, dan hidup telah berubah baik dari segi kecepatan maupun skala. Dipersiapkan untuk hal yang tidak terduga telah tertanam pada pusat data dalam bentuk ‘operasi yang tak terlihat. Kini, hal tersebut telah menjadi ‘layanan penting pada sebagian besar negara di seluruh dunia. Virus Corona telah memengaruhi kesinambungan bisnis di seluruh sektor ekonomi, baik di organisasi maupun industri. Agar perubahan dan tantangan tersebut tidak terjadi, mengoptimalkan layanan yang ada sekaligus mengakomodasi permintaan baru menjadi strategi data pusat dan operasional yang penting. Ada dua pendorong utama yang mengakibatkan peningkatan permintaan yang sangat besar. Pertama, adanya kebutuhan kapasitas komputasi yang didorong oleh perpindahan skala besar untuk bekerja dari rumah bagi banyak bisnis dan institusi. Infrastruktur digital tidak pernah sepenting ini untuk perekonomian dunia. Seperti penggunaan aplikasi digital dalam panggilan video, telehealth, e-commerce, e-learning, dan hiburan. Karena menghabiskan lebih banyak waktu di dalam ruangan, kita membutuhkan kapasitas data yang besar.

Pria berdiri di dekat rak server dengan sebuah PC laptop

Permintaan baru pada throughput pusat data telah memecahkan rekor baru

Belakangan ini, publikasi{{Footnote.N58295}} Kingston mengenai pusat data menyoroti ‘perkembangan kebutuhan data kami, bahkan makin dimungkinkan dengan munculnya 5G, IoT, dan Komputasi Tepi. Dalam konteks Virus Corona, pada tanggal 11 Maret 2020, penyedia layanan pusat data Deutsche Commercial Internet Exchange menetapkan rekor dunia baru{{Footnote.N58296}} di Frankfurt – yaitu mencapai throughput data lebih dari 9,1 Terabit per detik. Vodafone melaporkan adanya peningkatan sebesar 50% dalam penjualan{{Footnote.N58297}} data di beberapa pasar dengan lonjakan penggunaan yang signifikan di seluruh Penyedia Layanan Internet. Memang, BT telah menghapus batasan data{{Footnote.N58298}} broadband rumah untuk mendukung pekerjaan, belajar, dan kebutuhan hidup. Namun, selama pemantauan ‘kesehatan internet kami tidak menunjukkan tren peningkatan,{{Footnote.N58299}} batasan data tersebut belum mencapai level yang sesuai dengan peningkatan penjualan yang belum pernah terjadi sebelumnya. Selain itu, meskipun kenaikan saat ini serta perhitungkan dari tahun ke tahun dalam penjualan dan beban kerja pusat data terjadi peningkatan, penting untuk dicatat bahwa permintaan energi pusat data dunia diperkirakan akan menurun sebagaimana dipantau oleh Badan Energi Internasional - IEA{{Footnote.N58300}}. Hal ini disebabkan karena praktik konsolidasi dan efisiensi terutama sistem pendingin, dan dengan beberapa pusat data skala sangat besar baru yang dijalankan dengan 100% persen energi terbarukan.

Komputasi Performa Tinggi mendukung penelitian untuk membantu melawan virus corona

Bay drive server di rak dengan LED hijau

Kedua, adanya kebutuhan akan kecepatan dan daya komputasi, dan di sinilah kegunaan HPC (Komputasi Performa Tinggi). Riset vaksin dan perawatan akan menghasilkan set data yang besar. Institusi penelitian dan perusahaan farmasi menggunakan sistem HPC untuk pertama kalinya guna melakukan simulasi data dan perhitungan di berbagai bidang seperti epidemiologi dan bioinformatika. Hal tersebut dapat membantu mengurangi skala waktu pengembangan obat baru secara signifikan.

Konsorsium Komputasi Performa Tinggi Virus Corona{{Footnote.N58301}} mengumpulkan para pemimpin di bidang teknologi, pemerintah, dan akademisi serta menyediakan lebih dari 330 petaflop kecepatan komputasi, 775.000 inti unit pemrosesan pusat, dan 34.000 unit pemrosesan grafis. Dalam upaya untuk lebih memahami virus dan membentuk pengobatan yang dapat digunakan sebagai vaksin potensial, 330 triliun operasi floating-point yang luar biasa sekarang dapat dilakukan per detik. Hal ini juga merupakan contoh yang luar biasa untuk mengutamakan kerja sama daripada persaingan sesama kontributor termasuk IBM, Amazon, Microsoft, HPE, dan Google.

Meskipun tidak terlihat, pusat data adalah ‘pusat kekuatan komputasi cloud dan penghubung internet, yang menghadirkan kebutuhan untuk kecepatan, fleksibilitas, dan ketersediaan yang optimal. Operator telah bekerja dengan cepat untuk membangun ketahanan agar tidak terjadi risiko downtime dan gangguan layanan kepada berbagai kelompok pengguna. Dengan perkiraan Gartner yang memakan rata-rata downtime TI sekitar $5.600 per menit, tidak mengherankan jika ini adalah masalah teknologi informasi utama bagi manajemen TI. Sama halnya dengan konsumen ritel yang menimbun makanan dan barang rumah tangga serta penimbunan tisu toilet{{Footnote.N58302}} di seluruh dunia, pelanggan pusat data juga berupaya untuk mengamankan kapasitas tambahan dan bandwidth untuk memenuhi kebutuhan yang saat ini berkembang pesat dan juga sebagai perlindungan bisnis.

Mengelola data "virtual" secara virtual

Langit kota dengan gambar garis bercahaya dari microchip

Transparansi sangat penting untuk meyakinkan dan membangun kepercayaan, dengan operator pusat data membagikan kriteria yang ada untuk dikelola secara terbuka, dan jika perlu mengutamakan kapasitas layanan cloud baru untuk menjaga operasi yang sangat penting{{Footnote.N58303}}. Selain itu, terdapat dukungan signifikan bagi pelanggan yang ada, dengan sebagian besar penyedia memperkenalkan tindakan jangka pendek seperti penangguhan bandwidth atas biaya penggunaan. Banyak klien SME yang tidak memperkirakan dan merencanakan permintaan penjualan jaringan dan throughput, kemampuan untuk meningkatkan beban sistem dan jaringan di luar CDR yang ada, hingga throughput maksimum port mereka tanpa hukuman, dapat membuat perbedaan dalam memastikan kelangsungan bisnis selama masa pandemi ini.

Namun, kelangsungan bisnis untuk pelanggan dan mitra juga harus memastikan kelangsungan bisnis dan pusat data itu sendiri, terutama perlindungan staf, mitra, dan pemasok. Salah satu bidang utama yang mendukung hal ini adalah tingkat berbagi pengetahuan di sektor, terutama pada prosedur kesehatan, keselamatan, kesejahteraan, serta tentang masalah SDM dan rantai pasokan. Hal ini juga melibatkan hubungan dua arah dengan Pemerintah. Di Inggris misalnya, Tim Ketahanan Infrastruktur Data DCMS telah dibentuk untuk memastikan pusat data diperhitungkan ketika keputusan kebijakan utama dibuat.

Yang paling signifikan adalah pembatasan rute untuk mencegah penyebaran infeksi dan lokasi lockdown. Hal ini membutuhkan fasilitas akses terbatas dan pengenalan pembagian daftar rute yang menerapkan kebijakan pembatasan sosial. Selain itu juga menyampaikan masalah ketersediaan terkait, terutama pengurangan personel di lokasi dan tidak adanya staf utama karena sakit atau isolasi diri.

Panduan fasilitas sangat penting untuk pengurangan risiko penyebaran virus dan karenanya kemampuan manajemen jarak jauh sangat penting. Perpaduan teknologi sensor, layanan dukungan untuk pemecahan masalah seperti ‘Smart Hands’{{Footnote.N58304}} dan pemantauan sistem di bidang performa utama, terutama distribusi daya dan suhu, memungkinkan tingkat visibilitas jarak jauh secara real-time yang lebih tinggi. Dengan demikian, dibutuhkan kapasitas untuk analisis data tingkat lanjut dan kapasitas prediksi di sekitar lokasi yang potensial. Memang, selain permintaan kapasitas komputasi, kecepatan, keandalan, dan daya, Virus Corona juga telah menjadi fokus orang-orang, sama halnya dengan pusat data dapat dikelola secara efektif dari jarak jauh. Tidak hanya sebatas lintas pekerjaan, studi, komunikasi, dan hiburan - dan untuk memahami virus dan mendukung intervensi dalam pengobatan - peran pusat data kini telah tampak sebagai pusat perhatian.

#KingstonIsWithYou

Minta Bantuan Pakar

Kingston memberikan pendapat yang bersifat independen mengenai kesesuaian konfigurasi yang sedang atau akan Anda gunakan untuk organisasi Anda.

SSD Kelas Bisnis

Kami memberikan saran seputar manfaat yang akan diberikan oleh SSD Kelas Bisnis kepada lingkungan penyimpanan khusus Anda, serta SSD yang paling sesuai untuk beban kerja yang memerlukan keseimbangan performa IOPS baca/tulis acak yang tinggi.

Minta Bantuan Pakar SSD

Memori Server

Kami memberikan saran seputar manfaat mengkonfigurasi server Anda untuk performa dan kapasitas yang optimal. Pakar konfigurasi Kingston memiliki semua pengetahuan dan sumber daya yang diperlukan untuk mendukung kebutuhan peningkatan memori Anda.

Minta Bantuan Pakar Memori

Produk Terkait